Musik Antara Kritik dan Apresiasi

Posted: June 27, 2011 in Referensi, Resensi Buku
Tags: , , ,

Judul: Musik Antara Kritik dan Apresiasi
Penulis: Suka Hardjana
Penerbit: Penerbit Buku Kompas
Tahun: 2004 (Cetakan ke-1)

Buku ini berisi kumpulan artikel yang pernah dimuat di Harian Kompas dari tahun 1972 hingga 2003. Memuat sebanyak 82 judul pilihan artikel sepanjang 376 halaman naskah (asli) tentang telaah peristiwa musik dan beberapa peristiwa kesenian lainnya yang berkaitan dengan musik.

Mengangkat tema kesenjangan jarak antara kritik dan obyek kritikĀ sebagai subjek persoalan. Pada dasarnya kritik adalah sebuah tanggapan dalam bentuk pendapat pribadi berdasarkan pandangan yang mengacu pada suatu pengalaman tertentu. Dalam kondisi keterasingan karya seni dengan publiknya, kritik ternyata masih belum beroperasi secara ideal. Oleh karena itu pesan-pesan apresiasi dibutuhkan untuk menjembatani jarak kesenjangan antara kritik, seni, dan publikasinya. (TLK/BGN)

Leave a comment